ZONA INTEGRITAS WBK DAN WBBM

Bupati Sebut 3 OPD Sebagai Contoh Zona Integritas WBK dan WBBM di Kabupaten Bangka

 

Bupati Bangka membuka acara kegiatan Penandatanganan Piagam Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Pemerintah Kabupaten Bangka Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bebas Melayani (WBBM) dirumah dinas Bupati Bangka, Senin (28/6/2021). Hadir dikesempatan tersebut, Wakil Bupati Bangka, Wakapolres Bangka, Kejari Bangka, Dandim 0413 Bangka, Kahumas PN Sungailiat, Kepala Ombudsman Babel, Sekda Bangka, Para Kepala OPD Pemkab Bangka, Para Camat, Kabag, Lurah di Pemerintahan Pemkab Bangka. Saat menyampaikan kata sambutan, Bupati Bangka mengatakan Dengan akan dicanangkannya Wilayah Zona Integritas yang bebas Korupsi dan ini merupakan langkah yang dilakukan oleh Pemkab Bangka, untuk memacu kinerja dalam Pemerintahan birokrasi. "Inilah satu satu langkah kita dalam memacu langkah kita dalam pemerintahan yang harus melayani dengan baik, efektif dan efisien sesuai dengan prinsip good govermen atau pemerintahan yang baik dan bersih bebas korupsi," terang Bupati Bangka. Ia melanjutkan, Pada tahun 2021 ini, Pemkab Bangka menetapkan 3 OPD yakni DUKCAPIL, DINPMP2KUKM, RSUD Depati Bahrin Sungailiat, sebagai OPD Zona Integritas WBK dan WBBM di Kabupaten Bangka.

"Ketiga OPD vital ini yang langsung berhubungan dengan masyarakat secara umum, sesuai dengan contoh yang diberikan oleh Kemenpan RB yang mana langsung melayani masyarakat dan ketiga OPD tersebut, apakah dapat memberikan bukti sebagai wilayah zona integritas dalam penerapan WBK dan WBBM di Kabupaten Bangka,".

Ia menambahkan, Dari Ketiga OPD tersebut, apakah nantinya Pemkab Bangka akan mendapatkan penghargaan berupa sertifikat sebagai wilayah Zona Integritas dari Pemerintah Pusat, dan diharapkan bukan hanya tiga OPD tersebut, tapi Kecamatan dan Kelurahan pun diharapkan dapat menciptakan Zona Integritas di wilayah kerja masing-masing.

"Bukan ketiga OPD itu saja yang kita jadikan sebagai zona integritas dalam pembangunan wilayah zona bebas korupsi dan wilayah bebas melayani, tetapi peran serta Kecamatan dan Kelurahan pun kita harapkan dapat berperan aktif dalam melayani masyarakat, dan saya sangat mengharapkan agar semua OPD fokus dalam pelayanan kepada masyarakat di Kabupaten Bangka," Pungkasnya.

By. KUPASONLINE.COM

    

Sumber: 
Penandatanganan Piagam Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Pemerintah Kabupaten Bangka (KUPASONLINE.COM)
Penulis: 
RIO ANANTO
Fotografer: 
ZAINONI, S.Sos. MAP
Editor: 
RIO ANANTO
Tags: 
Dinas Penanaman Modal Pelayanan Perizinan Terpadu Koperasi Usaha Kecil Dan Menegah Kabupaten Bangka telah menerbitkan izin dari Tahun 2014 s/d 2017 sebanyak 11.177 Jenis izin